Mobil warna putih masih sangat diminati oleh konsumen di Indonesia. Putih merupakan warna universal lain setelah hitam. Dalam memilih warna mobil memang sebaiknya tidak sembarangan. Ada beberapa faktor yang sebaiknya dijadikan pertimbangan. Juga demikian ketika kamu menjatuhkan warna putih sebagai pilihan mobil kamu.
Dikutip dari Car From Japan, warna putih pada mobil memiliki sejumlah keuntungan. Pertama, warna bisa masuk ke dalam segala suasana. Pilihan warna putih untuk mobil juga cocok untuk kepribadian sang pemiliknya yang beragam.
Di sisi lain, warna putih juga masih menjanjikan harga jual kembali yang terbilang masih tinggi karena digemari oleh banyak orang. Apalagi kalau jarak tempuh mobil tersebut masih sedikit, harga jual kembali pun akan tambah bagus.
Tidak seperti pada warna mobil hitam, warna putih justru tidak menyerap panas. Ini akan sangat mempengaruhi suhu di dalam kabin. Tentu akan sangat membantu saat mobil dikendarai di musim panas. Keuntungan lain yang bisa diperoleh dari memiliki mobil warna putih adalah bisa menyembunyikan goresan yang berpotensi dapat mengurangi nilai estetis pada mobil.
Di balik semua ketuntungan di atas, memiliki mobil warna putih juga ada kerugiannya. Seperti yang disebutkan sebelumnya, warna putih merupakan warna universal sehingga banyak orang yang menyukai dan menggunakannya. Kesannya jadi penasaran dan nilai keunikan dari mobil warna putih justru bakal berkurang.
Jika kamu suka sesuatu yang unik, maka sebaiknya tidak memilih mobil warna putih. Supaya mobil terlihat kinclong, para pemilik mobil warna putih tentu harus ekstra kalau bicara perawatan.
Kotoran juga akan dengan sangat mudah terlihat di mobil warna putih. Contohnya saja ketika kamu melintas di jalanan becek bekas hujan, pasti bercak-bercak noda yang menempel pada mobil dan terlihat jelas.
Pada intinya, membeli mobil warna putih tidak akan jadi masalah selama kamu memang bisa lebih rajin dalam merawat dan siap mengeluarkan biaya yang lebih besar.