Hubungan antara mantan pasangan selebritis Gading Marten dan Gisella Anastasia masih tetap baik walaupun keduanya telah memutuskan untuk bercerai. Namun, meski sudah tidak lagi bersama, keduanya tetap menjaga kekompakan dan saling mendukung satu sama lain, demi putri semata wayangnya, Gempita Nora Marten.
Karena itulah, banyak masyarakat yang berharap agar keduanya bisa kembali rujuk dan menjalin kembali rumah tangga mereka yang telah lama pisah. Terlebih lagi baru-baru ini, Gading sempat membahas tentang kesempatan kedua, yang kemudian ramai disebut sebagai sebuah isyarat jika dirinya sudah membuka hati untuk Gisel.
Menanggapi kabar yang beredar di masyarakat tersebut, pengacara dari Gisella Anastasia, Sandy Arifin akhirnya buka suara. Ia pun tampak menanggapi kabar bahwa kliennya itu sudah rujuk dengan mantan suaminya.
“Pokoknya yang terbaik untuk Mas Gading dan Mbak Gisel,” kata Sandy Arifin dikutip dari video kanal YouTube KH Entertaiment.
“Kita doakan yang terbaik untuk mereka,” tambahnya
Kemudian, Sandy mengaku bersyukur jika memang benar Gading dan Gisel akhirnya benar-benar rujuk. Meski begitu, ia masih belum bisa memastikan kebenaran kabar bahwa pasangan yang telah dikaruniai satu anak tersebut akan kembali menjalin lagi biduk rumah tangga mereka.
“Jika rujuk kembali ya Alhamdulillah, pokoknya yang terbaiklah,” tutup Sandy Arifin.